Tampilkan postingan dengan label sejarah. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label sejarah. Tampilkan semua postingan

Asal-Usul Radio Am & FM

FM adalah singkatan dari "frequency modulation" dan AM adalah singkatan dari "amplitude modulation," maka perbedaannya adalah berdasarkan perubahan naik-turun gelombang radionya.

Gelombang FM dibedakan berdasarkan frekuensi, atau berapa banyak perubahan arah tujuan gelombangnya setiap detik.

Sementara gelombang AM berubah berdasarkan amplitudo, yang menggambarkan kekuatan spesifik sinyalnya.


Semua gelombang radio amplitudonya berubah selama perjalanannya, tapi tentu saja, jika amplitudonya tidak cukup kuat saat mencapai reciever, maka yang terdengar adalah suara statik yang sering kita dengar seperti desisan.

Dan karena gelombang AM bergantung pada smplitudo spesifik untuk mendapatkan sinyal, makanya AM kurang bisa diandalkan. Dan lebih murah, sehingga beberapa desa ada yang memiliki radio mereka sendiri, untuk menyiarkan berita-berita lokal seperti pertanian.

AM memang hadir lebih dulu daripada FM. Reginald Fessenden membuat siaran radio AM pertama pada tahun 1906. Melalui radio tersebut ia menyiarkan ceramah dan pembacaan Injil dan menyajikan permainan biola yang ia lakukan sendiri.

Media itu populer dari tahun 1920 hingga kehadiran radio FM pada era 50an. Seketika AM seolah terbatasi.

Gelombang AM mengalir dekat dengan tanah pada siang hari dan semakin tinggi ke angkasa pada malam hai, yang artinya sulit untuk mendapatkan radius penyiaran selama jam siang. AM juga mudah terhalang oleh bangunan tinggi.

Edwin H. Armstrong

FM ditemukan pada tahun 1933 oleh Edwin Armstrong, tapi sayangnya, ia keburu meninggal dunia sebelum melihat kesuksesan penemuannya. Ia diyakinkan bahwa FM temuannya itu gagal, dan akhirnya ia bunuh diri dengan melompat dari jendela pada tahun 1954. Hanya beberapa tahun setelahnya, keunggulan FM mulai dikenali masyarakat Amerika. Kepopuleran FM pun semakin meroket, membuat janda Armstrong kaya raya.

Menurut buku World Factbook milik CIA, ada sekitar 28,693 stasiun radio FM di dunia dan hanya sekitar 16,265 stasiun radio AM.

Sejarah Sekrup: Kenapa Ada Banyak Jenis?

Obeng yang aslinya disebut sebagai pemutar sekrup memasuki dunia secara tidak menyolok dan keberadaannya tetap low profile hingga ulangtahun ke-300-nya. Para sejarawan percaya obeng ditemukan di Jerman, tapi tidak bisa dipastikan tepatnya kapan. The Medieval Housebook of Wolfegg Castle adalah referensi tertulis paling tua yang bisa dikenali tentang obeng. Buku itu terbit antara 1475 dan 1490. Sehingga bisa disimpulkan obeng lahir pada sekitra abad ke-15.

Selama 300 tahun, keawetan sekrup adalah satu-satunya bukti bahwa yang mendukung terciptanya obeng. Kemudian tiba-tiba dokumentasi tentang obeng menyebar melintasi Eropa, khususnya di Perancis.

Obeng pada jaman masa awalnya memiliki pegangan berbentuk buah pir dan dibuat untuk sekrup ber-slot. Sekrup logam yang kita kenal sekarang sudah digunakan setidaknya pada abad ke-15 untuk pekerjaan membuat lemari kabinet dan untuk menyatukan lembaran logam pada baju perang (armor). Sebelumnya, sekrup kayu digunakan untuk alat pengepres anggur dan minyak zaitun pada abad ke-1-3 SM. Tidak diketahui alat apa yang digunakan sebagai fungsi obengnya.

Obeng 'jadul'

Sekrup pada jaman dulu harganya sangat mahal sebelum sejumlah penyempurnaan dalam pembuatannya pada masa awal Revolusi Industri Pertama yang membuat sekrup populer dan menyebar luas. Diantara proses itu misalnya, mesin bubut buatan Jesse Ramsden dan Henry Madslay dan produksi masal sistem seperti garis oleh David Wilkinson, Job dan William Wyatt.

Hal ini berubah pada tahun 1908 saat seorang Kanada bernama P.L. Robertson mematenkan "tipe kepala ceruk pertama yang lebih praktis dan cepat untuk keperluan produksi." Sekrup Robertson menjadi standar di Kanada dan mengguncang Amerika Serikat saat Ford Motor Company, salah satu konsumen pertama Roberton, menggunakan lebih dari tujuh ratus sekrup Robertson untuk masing-masing mobil Model T. Kepala sekrup kotak pada sekrup Robertson bermanfaat karena bisa cocok untuk berbagai jenis obeng.

Namun kehancuran bagi Robertson saat ia ditipu oleh partai-partai yang tidak jujur yang melisensi sekrupnya di Inggris, sehingga Robertson tidak mendapatkan hak atas penemuannya dan harus membayar untuk membelinya kembali.

Memasuki Portland, seorang pebisnis yang berbasis di Oregon, Henry Phillips mematenkan sekrup dengan lubang kepala berbentuk X yang dalam, yang sebenarnya dia beli dari seorang teman sekaligus penemu J.P. Thompson. Phillips menyempurnakan desainnya agar lebih cepat penggunaannya, hingga saat ini sekrup itu diknal dengan sekrup/obeng Phillips.

Lubang kepalanya yang meruncing kedalam memudahkan agar obeng tidak mudah terselip. Namun tidak terlalu dalam sehingga saat sekrup sudah terpasang dengan baik obeng akan mudah terlepas untuk menghindari terlalu kencang dan kerusakan pada sekrup.

Percobaan sukses penggunaan sekrup ini dilakukan pada mobil Cadillac 1936 yang membuatnya terkenal di industri otomotif. Pada 1940, 85% perusahaan pembuatan sekrup itu di Amerika Serikat memiliki lisensi untuk memproduksi desain sekrup Phillips. Sekrup ini juga digunakan pada saat Perang Dunia II untuk banyak produk dan kendaraan perang. Meski aslinya dimaksudkan untuk otomotif, industri, sekrup dan obeng Phillips menjadi sangat berguna bagi pekerjaan rumah biasa diseluruh negeri pada pertengahan abad ke-20.

Saat ini masih banyak lagi jenis-jenis sekrup. Sebut saja Trx, Bristol, Frearson yang mirip Phillips, dan lain-lain.

Menghabiskan waktu 300 tahun bagi sekrup untuk menemukan berbagai keefektifan penggunaannya dalam berbagai keperluan. Anda bisa mempelajari berbagai jenis dan kegunaan sekrup disini.

Sejarah Blog

1971
Les Ernest, yang saat ini menjabat sebagai pensiunan ilmuwan penelitian senior di Stanford University, menciptakan protokol jari.

Desember 1977
Protokol jari menjadi standar resmi.

Januari 1994
Mahasiswa Swarthmore College, Justin Hall mulai mengompilasi daftar-daftar link di websitenya, links.net, dan terus menambahkan hingga 11 tahun.

Januari 1995
Penulis diary online awal adalahnya Carolyn Burke yang menerbitkan entri pertamanya pada website berjudul Carolyn's Diary.

April 1997
Dave Winer meluncurkan Scripting News, yang dia sebut sebagai catatan web yang paling lama berjalan saat ini di Internet.

September 1997
Slashdot mulai menerbitkan "News for Nerds."

December 1997
Jorn Barger memiliki situs RobotWisdom.com yang tampaknya jadi yang pertama kali menyebut situs itu sendiri sebuah web log (catatan web).

1999
Brad Fitzpatrick meluncurkan Livejournal, yang dia sebut sebagai "kesuksesan tak sengaja"-nya.

1999
Peter Merholz dari peterme.com mendeklarasikan dia memutuskan untuk "mengumumkan pada dunia kata 'weblog' sebagai 'wee-blog.' Atau 'blog' untuk singkatnya."

Agustus 1999
Tiga sekawan yang menemukan sebuah base camp berbasis di San Fransisco yang disebut Pyra Labs menciptakan sebuah alat yang dinamakan Blogger "lebih-kurang fungsinya seperti yang dikenal sekarang."

Januari 2001
Potongan blog pertama yang dinominasikan untuk penghargaan blog.

Oktober 2001
Versi pertama software manajemen konten Movable Type terealisasikan.

Februari 2003
Google bekerjasama dengan Pyra dan software Blogger mereka.

Mei 2003
Versi resmi pertama software open-source WordPress dirilis untuk pengunduhan.

Oktober 2003
Six Apart merilis versi pertama layanan blogging Typepad.

Januari 2004
Steve Garfield yang berbasis di Boston meluncurkan video blognya, dipertimbangkan sebagai salah satu "vlogs (videoblog; videolog)" pertama.

Oktotber 2005
VeriSign membeli Weblogs.com milik Dave Winer. Sekitar di waktu yang sama, AOL menciptakan penerbit blog Weblogs Inc.

Februari 2006
Blogger veteran Jason Kottke mengabaikan usaha tahunannya untuk hidup dari penghasilan mikro melalui blognya.

Januari 2007
Anggota dari Media Bloggers Association memilih diantara para blogger pertama untuk menerima surat kepercayaan diplomatik wartawan dari sebuah pengadilan federal.

Februari 2007
Blogger lepas Josh Wolf menjadi jurnalis yang paling lama ditahan di penjara federal dalam sejarah Amerika karena menolak menarik koleksi videonya yang ia rekam pada peristiwa demonstrasi selama bulan Juli 2005.

Daftar Hal-Hal Yang Ditemukan Ben Franklin Yang Mungkin Belum Pernah Anda Ketahui


Benjamin Franklin mungkin bukan bagian besar dari sejarah negara Indonesia, tapi hampir semua orang mengenalnya sebagai pria yang bermain layangan di tengah badai petir untuk membuktikan bahwa petir adalah listrik statis. Tapi, tak sampai disitu, berikut ini adalah daftar panjang penemuan-penemuannya yang lain. Daftar ini bahkan tak lengkap sehingga menimbulkan pertanyaan, apa lagi yang tidak ditemukannya?

1742
Melihat kayu bakar tidak banyak berguna secara efisien di perapian-perapian kolonial, dia mendesain kompor yang dikenal dengan Franklin Stove, yang menggunakan bodi yang terbuat besi untuk menyimpan lebih banyak panas. Kompor itu membantu keluarga miskin menghemat dan lebih hangat di musim dingin.


1749
Memerhatikan bahwa petir tertarik pada metal dan benda tinggi, Franklin memiliki ide menempelkan batang besi vertikal ke puncak gedung-gedung tinggi untuk menarik petir, untuk menghindari sengatan langsung ke atap.

1752
Untuk membuktikan petir adalah listrik statis, Franklin melakukan eksperimennya yang terkenal dengan menerbangkan layangan dengan bantuan putranya William. Dia mengarahkan energi listrik dari sebuah kunci pada sebuah kabel menuju sebuah batere primitif. Franklin dan putranya sangat beruntung bisa selamat; tahun-tahun berikutnya, sejumlah ilmuwan yang mencoba meniru eksperimennya terbunuh oleh petir.


1752
Agar abangnya bisa buang air kecil selama menderita batu ginjal, Franklin menciptakan pipa kateter untuk kencing fleksibel pertama yang digunakan di Amerika Utara.

1763
Franklin yang ditunjuk menjadi kepala kantor pos Philadelphia pada tahun 1737, menemukan odometer. Piranti yang rumit itu terdiri atas tiga gerigi yang terhubung satu sama lain dan ditempelkan di roda kereta kuda untuk mengantarkan surat demi mengetahui jarak berkendara para pegawai pos.


1770
Dia memberi nama dan mendeskripsikan istilah "Gulf Stream" - Arus Teluk. Arus raksasa Atlantik yang bersirkulasi antara Teluk Meksiko dan pantai barat Irlandia, dan dengan tepat mengidentifikasikannya sebagai alasan mengapa perjalanan dari Inggris ke Amerika memakan waktu lebih lama pada rute-rute tertentu. Laksamana Inggris menolah penemuannya ini dan kemudian muncul dengan jawaban yang sama beberapa dekade kemudian.

1784
Terganggu oleh rabun jauh dan dekat di usia 78, Franklin mengembangkan kacamata yang disebut "bifocal" (bagian kecil di bagian bawah lensa kacamata).



1786
Agar bisa menjangkau merchandise di rak tinggi, dia menemukan galah dengan cakar di ujungnya yang bisa dikendalikan dengan pegangan di ujung satunya, sebuah alat yang masih digunakan di banyak toko.

1787
Walaupun dia tidak pernah benar-benar membangunnya, selama salah satu dari delapan penyeberangannya melewati Atalantik, Franklin mengeluarkan sebuah desain untuk dinding sekat kapal kedap air yang membantu membatasi banjir dibawah dek jika lambung kapal bocor.

Sementara itu, dia juga membantu mengembangkan departemen PMK pertama Amerika, perpustakaan pertama, dan konsep daylight saving time. Tapi mungkin hal yang paling menakjubkan tentang Ben Franklin sang penemu adalah penolakannya untuk mematenkan ide-idenya itu, agar bisa dimanfaatkan oleh orang seluas-luasnya.

Bagaimana menurutmu?

Sejarah Margarin

Sebelumnya, untuk memperjelas perbedaan mentega, margarin dan butter, berikut penjelasan singkatnya.

Mentega/butter: terbuat dari lemak hewani seperti krim dan susu
Margarin: terbuat dari lemak nabati/tumbuhan

Kenapa diberi nama margarin?

Pada tahun 1813, di sebuah lab kimia, seorang ilmuwan Prancis Michel Eugene Chevreul menemukan sejenis asam lemak yang dia sebut acide margaruite. Karena wujudnya yang berupa endapan berkilauan seperti mutiara, makanya dia menamainya sesuai kata Yunani margarites, yang berarti "pearly - seperti mutiara."

Trus, trus...?

Tapi Kaisar Napoleon III menginginkan pengganti margarin dengan harga lebih murah. Maka dia mengadakan sayembara, disediakan hadiah bagi siapa saja yang bisa menciptakan pengganti yang sepadan tapi lebih murah.

Masuklah ahli kimia Prancis Hippolyte Mège-Mouriès. Pada tahun 1869, Mège-Mouriès menyempurnakan dan mematenkan sebuah campuran lemak sapi dan susu yang menghasilkan substitusi dari margarin, karenanya dia pun memenangkan hadiah dari sang Kaisar. Hore.

Jadi Mège-Mouriès ya pelopornya?

Masih jauh. Produk baru yang diberi nama "oleomargarine" itu sulit dipasarkan. Pada tahun 1871, Mège-Mouriès mendemonstrasikan prosesnya bagi perusahaan Belanda yang mengembangkan metodenya dan membantunya dalam memasarkan margarin. Pengusaha-pengusaha Belanda ini menyadari bahwa jika margarin bakal menggantikan butter maka ia harus kelihatan seperti butter, dan mereka pun mulai mewarnai margarin, yang aslinya putih, menjadi kuning butter.

Sayangnya Mège-Mouriès tidak diperlakukan istimewa atas penemuannya itu. Dia bahkan meninggal dalam keadaan miskin pada tahun 1880. Perusahaan Belanda yang mengembangkan resepnya pun bekerja cukup baik bagi perusahaan itu sendiri, yang mana, Jurgens, akhirnya menjadi perusahaan pembuat margarin dan sabun terekenal di dunia yang kemudian menjadi bagian dari Unilever.

Bagaimana perusahaan susu bereaksi terhadap popularitas dadakan margarin?

Mereka lebih dari sekedar jengkel, seperti yang bisa diduga. Mereka meyakinkan legislator untuk mengenakan pajak terhadap margarin hingga dua sen per pound.

Para peternak susu juga berhasil melobi pelarangan penggunaan pewarna kuning dalam pembuatan margarin. Pada 1900, butter berwarna pun di-ban di 30 negara bagian AS.

Banyak negara bahkan mengambil langkah yang lebih ekstrim untuk menjauhkan pelanggan dari margarin - mereka membuat margarin berwarna pink.

Wew, segitunya ya. Kalau negara lain? Juga melakukan hal yang sama?

Di Kanada, sempat diadakan kampanye pemerintah anti-margarin. Dari tahun 1886 sampai 1948, hukum Kanada melarang keberadaan margarin. Satu-satunya pengecualian terhadap peraturan ini muncul pada 1917 dan 1923, ketika Perang Dunia I dengan cepat menghabiskan persediaan butter, sehingga pemerintah harus mengandalkan margarin.

Namun demikian margarin masih belum bisa bernafas dengan lega. Pelobian yang solid dari Quebec yang membuat peraturan melawan pewarnaan margarin bertahan hingga 2008 kemarin.

Jadi bagaimana solusinya?

Saat pelarangan pewarnaan margarin menyebar pada abad ke-20, produsen-produsen margarin menerima keputusan itu dengan sportif. Tapi sekarang saat kita membeli margarin, kita juga dapat bungkusan berisi pewarnan makanan yang bisa dicampurkan ke margarin dengan tangan, seperti adonan.

Apa yang membuat margarin bertahan dari pembatasan-pembatasan ini?

Tak dinyana, gerakan makanan murni di tahun 1920an membantu melahirkan butter alami dan mengangkat status margarin lebih tinggi.

Di tahun 1923, Kongres Amerika Serikat mengesahkan hukum pengesahan/melegalkan bahan-bahan tambahan pada butter, termasuk bahan tambahan khusus yang bisa membuat butter lebih mudah dioleskan. Karena seperti yang para penggemar roti panggang ketahui, margarin lebih mudah rata saat dioleskan di roti.

Sejak itu popularitas margarin pun meroket.

Margarin juga mendapat kredit dari Perang Dunia II. Ketika kekurangan butter di masa perang memaksa orang menggunakan margarin, mereka menyadari bahwa produk yang sudah dikembangkan itu ternyata tak buruk juga.



Di tahun 1950, pemerintah AS mencabut pajak margarin yang mahal, dan pasar melanjutkan pertumbuhannya saat negara-negara bagian menarik pelarangan mereka pada margarin berwarna. Negara bagian terakhir yang mencabut pelarangan itu adalah Wisconsin, yang notabene Dairyland alias negara penghasil susu terbesar di Amerika, yang tidak mengijinkan margarin berwarna sampai tahun 1967.

Vaseline: Pelembut Kulit Kini Berusia 140 Tahun - dan Bisa Dimakan?

Sejak pemasarannya yang pertama di 1870, Vaseline kini telah berusia 140 tahun. Dari sekedar pelembut kulit, hingga dipercaya sebagian orang untuk obat dalam, tentu saja dengan cara dimakan. Selama itu, Vaseline telah banyak berubah dari sejak 'dipungut' dari lokasi pengeboran sumur minyak sampai produk perawatan kulit yang paling dikenal di jaman modern.

Sejarah

Robert Chesebrough
Vaseline adalah produk yang lahir di Inggris, besar di Brooklyn oleh ahli kimia Robert Chesebrough. Di tahun 1859, di usia muda 22 tahun, Chesebrough memutuskan untuk berpaling dari bisnis barang-barang kering dan mencari keberuntungannya di industri minyak yang saat itu terbilang baru. Chesebrough muda pindah ke Titusville, Pennsylvania, untuk melihat-lihat sumur minyak yang menghasilkan. Disana, dia menemukan sesuatu yang agak berbeda: saat itu, para pria yang bekerja dengan alat pengebor terganggu oleh yang mereka sebut "rod wax" sejenis jeli yang pekat yang bisa masuk ke mesin dan menyebabkannya terganggu. Tapi lilin itu ternyata tidaklah seburuk itu: Chesebrough, benar-benar pria yang jeli, memerhatikan bahwa para pekerja sering dilumuri substansi tersebut pada kulit mereka yang terbakar matahari dan kasar, terbantu dalam proses penyembuhannya. Penasaran, dia membawa pulang sedikit zat itu ke rumah.

Chesebrough menghabiskan 10 tahun setelahnya mencobakan zat itu pada dirinya sendiri. Dengan latarbelakangnya yang seorang ahli kimia, Chesebrough berhasil mengubah bahan pembuat lilin batangan itu menjadi jeli minyak tanah yang jernih yang kita kenal sekarang untuk pelumas. Dia mencobakan juga zat itu pada luka, menjadikan dirinya sendiri sebagai kelinci percobaan, untuk meneliti proses penyembuhannya.

Di tahun 1870, dia mulai memasarkan Vaseline miliknya itu (berasal dari kata Jerman untuk air, vasser, dan kata Yunani untuk minyak zaitun, 'e'laion atau πετρέλαιο). Dia mematenkan produk itu di AS pada tahun 1872 dan menggarai berdirinya Chesebrough Manufacturing Company, berlokasi di Brooklyn, di tahun 1875. Menurut cerita, awalnya dia tidak bisa menemukan ahli-ahli farmasi yang bersedia untuk bekerja di perusahannya. Maka dia menjelajah ke pedesaan, dengan gaya sales penjual minyak ular, berceramah tentang keajaiban Vaseline.

Usahanya itu berhasil, mungkin karena Vaseline tampak seperti sulap: orang menggunakan pada berbagai hal untuk mengobati kulit pecah-pecah dan melindungi bokong bayi dari ruam popok sampai untuk melindungi telur-telur. Perenang mengoleskannya pada diri mereka untuk menjaga kehangatan tubuh; Komandan Amerika Robert Peary membawa Vaseline dalam petualangnnya di Arktik karena benda itu adalah salah satu dari benda-benda yang tidak akan membeku.

Akhir 1880an, Vaseline laku terjual dalam skala nasional dengan hitungan satu kendi per menit. Chesebrough melebarkan bisnisnya pertama ke Kanada, terus ke Inggris dan koloni-koloninya; pada tahun 1911, Chesebrough Manufacturing Company sudah memiliki pabrik-pabrik di Eropa dan Afrika.

Sementara itu, keyakinan Chesebrough pada produknya tak pernah menuai komplain: menurut laporan anumerta, dia menelan tiga sendok penuh Vaseline setiap hari, walaupun untuk penyakit apa masih ia melakukannya masih misteri. Pernah ketika dia menderita radang selaput dada pada 1950an, dia menyuruh perawatnya menggosok dirinya dengan Vaseline setiap hari, dan dia, tentu saja, sembuh. Dia meninggal pada usia 96.

Pada tahun 1955, Chesebrough Manufacturing Company bergabung bersama Pond's, pembuat krim dingin yang populer, sehingga menjadi Chesebrough-Pond's; 32 tahun kemudian, pada 1987, perusahaan itu terjual pada perusahaan perawatan pribadi raksasa Unilever.

Kegunaan Lain Vaseline

Bagian dari 'keajaiban' Vaseline adalah pada banyaknya kegunaannya. Selain untuk melembutkan kulit, berikut beberapa kegunaan lain dari Vaseline, yang mungkin kurang banyak diketahui orang:

Digunakan untuk melumasi wajah petinju agar tak mudah benjol saat dipukul lawan
  • Beberapa orang bilang mengoleskan Vaseline di bulu mata bisa membuatnya lebih tebal dan mengkilap lebih lama; bicara soal bulu mata, maskara modern pertama merupakan campuran batu bara dan Vaseline pada tahun 1913 oleh seorang ahli kimia bernama Thomas Williams, untuk adiknya Mabel (yang merupakan cikal bakal Maybelline).
  • Mengoleskan pada jengger ayam ternak bisa mencegahnya sakit pada musim dingin.
  • Seseorang bisa menggunakan Vaseline untuk melumasi wajahnya sebelum bertarung, agar membuat wajahnya licin saat dipukul lawan (perhatikan pertandingan tinju). Di tahun 2009, dunia Ultimate Fighting Championship terkejut oleh pengakuan seorang petarung yang memenangkan pertandingan setelah melumasi dirinya di tengah-tengah ronde secara ilegal.
  • Menggosokkan Vaseline pada labu Halloween bisa membuatnya tak cepat busuk.
  • Melumurinya pada lensa kamera menciptakan efek dingin, soft-focus, yang mengingatkan pada film porno tahun '70an.
  • Yang sekarang ilegal, Vaseline digunakan jadi salah satu yang bisa digunakan seorang pitcher untuk melakukan spitball (melempar bola dimana bolanya diberi ludah, jelly minyak tanah dan bahan-bahan lain).
  • Stephon Marbuty, mantan pemain New York Knick yang mungkin dan juga mungkin tidak kehilangan akal sehatnya, menggunakan YouTube untuk menggembor-gemborkan soal manfaat Vaseline untuk mengobati sakit tenggorokan. Ya, dia memakannya.
Karya Seni

Beberapa tahun belakangan, Matthew Barney, diberitakan The New York Times sebagai salah satu seniman penting Amerika dari generasinya, membawa Vaseline pada derajat yang lebih tinggi. Barney, pria dibalik video serial seni Cremaster dan Bjork, beberapa kali menggunakan Vaseline sebagai medium, sebuah medium yang membingungkan dan seringkali bisa berubah-ubah.









Lihat karya-karyanya yang lain disini.

Mukulin Rumah Pake Roti? Inilah 6 Tradisi & Kepercayaan Unik Seputar Tahun Baru

 Ada banyak tradisi dan kepercayaan seputar tahun baru dari berbagai negara dan budaya. Kalau di daerah atau keluarga kamu tradisinya sepert...