Penemuan Potongan-Potongan Patung Misterius Di Yunani

Awalnya para arkeolog yang tergabung dalam proyek Cambridge-Keros sangat senang saat menemukan potongan-potongan harta karun sejarah dari Zaman Perunggu ini. Namun mereka menemukan jalan buntu saat mencoba menyocokkan potongan-potongan patung yang seperti puzzle ini, sebab tidak ada yang cocok satu sama lain.


Mereka yakin potongan-potongan ini sengaja dibuat kemudian dihancurkan untuk sebuah ritual di Zaman Perunggu.


Diperikarakan usia potongan-potongan patung misterius ini berasal dari 4,500 tahun yang lalu di pulau Aegean, Keros, Yunani.


Dipimpin oleh Prof. Colin Renfrew dari Universitas Cambridge, tim itu menemukan bahwa potongan-potongan patung yang hancur itu dibawa ke Keors lalu dikuburkan dalam parit yang dangkal.


Prof. Renfrew mengatakan, "Saat aku mempelajari material-material dari marmer ini, aku menyadari bahwa nyaris semua pecahannya benar-benar berasal dari jaman kuno dan bukan hasil jarahan. Mereka sengaja dirusak sebelum dikuburkan."

Studi kemudian menemukan bahwa fragmen-fragmen itu disimpan selama lebih dari 500 tahun dari total usianya sejak dibuat.

Prof. Renfrew mengungkapkan, "Penemuan paling aneh dari semua ini adalah bahwa tak ada dari fragmen-fragmen yang terdiri 500 figurin ane dan 2,500 bejana marmer yang cocok satu samalain. Ini adalah penemuan yang sangat menarik. Kesimpulan satu-satunya yang bisa kami ambil adalah material-material istimewa ini dirusak di pulau-pulau lain dan tiap potongannya dibawa oleh generasi-generasi dari pulau Cyclades ke Keros."

Dia berspekulasi bahwa obyek-obyek ini digunakan berulang-ulang dalam banyak ritual di pulau-pulau sekitar, mungkin dibawa dalam prosesi seperti dalam parade yang masih dilakukan di perkampungan-perkampungan di Yunani.

Penggalian yang dilakukan beberapa yard di seberang lautan dari Keros juga membawa pada penemuan sebuah konstruksi bekas perkampungan yang menakjubkan yang tampaknya berasal dari era yang sama dengan priamid dan Stonehenge.

Perkampungan masa lampau itu dipercaya dibangun sebagai tempat singgah para tamu dan sebagai tempat perayaan dandibangun dengan marmer dalam jumlah banyak yang dibawa oleh orang-orang dari Cyclades dari penjuru lautan.

Antimateri Berhasil Ditempatkan Selama 16 Menit

Ilmuwan telah berhasil menempatkan anti-materi, substansi misterius yang digunakan sebagai senjata pemusnah massal dalam novel karya Dan Brown.

Peneliti di CERN, rumah bagi Large Hadron Collider, telah membotolkan antimateri pada 2010, menjaga atom-atomnya tidak terpecah walau hanya satu detik.



Namun CERN kini telah berhasil menempatkan materi yang terbuat dari hidrogen itu selama 16 menit, 5,000 kali lebih lama dari percobaan sebelumnya.


Dalam penelitian disebutkan bagaimana percobaan ALPHA di CERN menciptakan sebuah botol magnetik, sebuah magnet super-konduktif, yang menahan antiatom-antiatom dari kontak dengan dinding-dinding botol, untuk menempatkan antihidrogen itu.


Ilmuwan menjaga antimateri itu selama hitungan menit di lab selama hampir 10 tahun tapi mereka berusaha untuk memperpanjang waktunya sebab antimateri akan langsung hancur jika ditempatkan secara konvensional.


Ilmuwan penelitian Prof. Makoto Fujiwara mengatakan, "Kami telah menahan atom-atom antihidrogen selama setidaknya 1,000 detik. Itu hampir sama dengan lamanya satu periode pertandingan hoki! Ini sangat berpotensi sebagai cara baru dalam penelitian antimateri."

Dalam novel dan film Angels & Demons karya Dan Brown, diceritakan sebotol antimateri dicuri dari CERN oleh sebuah perkumpulan rahasia, yang kemudian mengancam untuk menggunakannya sebagai senjata pembunuh massal.

Setengah gram saja dari antimateri bisa menghancurkan dengan kekuatan 20 kali ledakan Hiroshima! Namun CERN mengatakan itu akan membutuhkan waktu triliunan tahun untuk membuatnya seberat itu saja.

CERN juga menyebutkan bahwa antimateri sangat aman. "Akan sangat berbahaya jika kami bisa membuat beberapa gram saja, tapi itu akan memakan waktu triliunan tahun."

Mukulin Rumah Pake Roti? Inilah 6 Tradisi & Kepercayaan Unik Seputar Tahun Baru

 Ada banyak tradisi dan kepercayaan seputar tahun baru dari berbagai negara dan budaya. Kalau di daerah atau keluarga kamu tradisinya sepert...