Tampilkan postingan dengan label kontes. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label kontes. Tampilkan semua postingan

Kontes Duduk Diatas Tiang Es di Swedia


Stockholm - Enam kontesan dengan beraninya membiarkan bokong mereka mati rasa selama 48 jama diatas balok-balok es setinggi 2,5 meter, demi memenangkan kontes duduk diatas tiang es yang diadakan tahunan di Swedia.


Dua diantara pesertanya adalah wanita. Semua peserta membagi rata hadiah sebesar 20,000 kronor atau sekitar hampir 30juta rupiah pada kontes yang berakhir Sabtu lalu.

Para peserta mengatakan bukan rasa dinginnya yang paling menyiksa (-28 derajat Celcius), namun kebosanannya.

Annica Anderson yang mengoraginisir kontes tersebut telah mengadakan acara ini setiap tahun selama 12 tahun belakangan di sebuah kota kecil di Swedia bernama Vilhelmnina oleh seorang warga yang pernah mengikuti kontes serupa di Rusia.

Anak 10 Tahun Memenangkan Kontes Menirukan Suara Sapi

Kalau soal menirukan suara sapi, Austin Siok yang berusia 10 tahun lah ahlinya.

Anak kelas lima Dyer Intermediate School ini minggu lalu memenangkan kontes menirukan suara sapi tahunan pada Pekan Nasional Wisconsin karena dia yang paling mirip menirukan lenguhan hewan herbivora itu, mengalahkan 74 kontestan lainnya. Dan sejak itu dia tidak berhenti melenguh, kata ibunya, Dawn Siok, 47, dari Burlington.

"Dia melenguh kemanapun kami pergi sekarang," kata Siok. "Dia melakukannya di bank dan tempat kerjaku. Semua orang ingin mendengarnya melenguh."

Austin mengatakan dia pertama kali melenguh ala sapi saat masih TK. "Aku mulai dengan suara gitar dan terus berubah jadi lenguhan sapi," katanya. "Suara itu keluarnya dari bagian atas tenggorokan."

Austin sering membuat suara sapi sejak TK dan mulai lebih sering musim panas ini setelah keluarganya membaca tentang kontes melenguh d Racine County Fair dan memutuskan mengikutsertakan Austin.


Austin memenangkan kontes Moo-la-palooza yang merupakan bagian dari kegiatan Moo Tour 2010. Hadiah yang ia dapatkan termasuk uang $1,000, jaket bermotif sapi dan trophy lonceng sapi dari emas.

Mukulin Rumah Pake Roti? Inilah 6 Tradisi & Kepercayaan Unik Seputar Tahun Baru

 Ada banyak tradisi dan kepercayaan seputar tahun baru dari berbagai negara dan budaya. Kalau di daerah atau keluarga kamu tradisinya sepert...