Tampilkan postingan dengan label samsung. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label samsung. Tampilkan semua postingan

Desain-Desain iPhone Dan iPad Yang Batal Dirilis

Proses desain Apple sangatlah rahasia, dengan lab ber-penjagaan ketat dimana Wakil Presiden senior dari Industrial Design, Jonathan Ive mengkreasikan produk-produk perusahaan tersebut.

Inilah desain-desain iPhone dan iPad yang batal rilis.


 
 
 

Gambar-gambar ini datang dari perseteruan pengadilan yang masih berlangsung antara Samsung dan Apple, dan ditunjukkan pada pernyataan kepala desainer Apple, Jonathan Ive pada Desember 2011.
 
Dokumen pengadilan menunjukkan desain iPhone 4, iPad berlayar lebar, dan iPhone era awal yang terlihat berbeda dari yang kita kenal sekarang. Bentuk dasar iPad dimulai pada tahun 2002.

Gambar-gambar ini kemudian dirilis Apple atas permintaan Samsung.


Prototipe diatas dikenal sebagai N90 dengan desain lebih langsing namun layar lebih kecil. Batal digunakan, Apple kemudian mengeluarkan iPhone 4.


Prototipe iPad hadir dengan layar lebar dengan aspect ratio 16:0 seperti TV layar datar.

Jonathan Ive

Samsung Bakal Rilis Ponsel Layar Fleksibel Awal 2012

Oala Magz - Layar ponsel yang dapat dibengkokkan mulai menjadi bahan teknologi yang sering dijanjikan oleh berbagai vendor telepon seluler.

Minggu ini, Samsung memberikan tanda-tanda bahwa teknologi itu akan menjadi kenyataan. Perusahaan Korea tersebut mendemonstrasikan layar AMOLED yang dapat dibengkokkan seukuran 4.5 inci dan hanya setebal 0.3mm pada awal tahun ini.

Laporan yang beredar minggu menunjukkan ponsel yang menggunakan teknologi yang membuatnya bisa digulung dan bahkan tahan terhadap pukulan palu akan muncul pada perempatan kedua tahun depan.

Teknologi ini bergantung pada lapisan 'graphene' (lembaran atom-atom karbon) dengan ketebalan-atom yang disatukan, melindungi lapisan layar sebening kristal cair.

Di awal tahun ini, bocoran laporan mengatakan bahwa Samsung memiliki kapasitas untuk membuat layar ini dalam jumlah besar di awal 2012, tapi tak ada yang tahu untuk apa.



Samsung kemudian merilis gambar-gambar ponsel konsep menggunakan teknologi tersebut yang diberi nama Galaxy Skin.

Salah satu konsep ponsel layar fleksibel dari Nokia.
Ponsel yang menggunakan layar Graphene akan secara praktis tidak dapat rusak, serta menawarkan keuntungan instan melebihi smartphone lainnya di pasaran. Saat ini, menurut laporan di International Business Times, handset ini bisa mulai dipasarkan awal tahun depan.

Laporan ini juga sangat spesifik, menyatakan bahwa handet ini akan menawarkan sepsifikasi termasuk layar AMOLED fleksibel 800x480 resolusi-tinggi, kamera 8mp dan 1GB RAM serta prosesor 1.2GHz. Spesifikasi tersebut agak mirip dengan Galaxy S II.

Samsung belum mengeluarkan pengumuman resmi mengenai produk ini, dan meski mereka dapat benar-benar membuat teknologi itu, kebenaran bakal rilisnya ponsel ini masih bisa diragukan mengingat konsep layar fleksibel seperti ini telah didemonstrasikan dalam berbagai bentuk sejak awal 2004.

Masihkah Orang Membeli Netbook?

Sejak kemunculan iPad, semakin sedikit orang yang membicarakan Netbook.

Antara Oktober hingga Desember tahun lalu, produsen-produsen netbook mengapalkan 10.5 juta unit. Namun dalam waktu singkat pada tahun ini turun dari 9.7 hingga 8.4 juta unit. Dan mungkin akan terus turun dalam beberapa bulan kedepan.

Alasan sebenarnya tidak merujuk langsung pada ketenaran iPad. Bahkan sebelum perilisannya pada Januari, orang sudah lebih banyak membicarakan tablet PC.

Belum lama sejak netbook digadang-gadang sebagai piranti mobile yang hanya lebih besar dari sebuah smartphone, lebih kecil dari laptop ukuran penuh. Netbook enak dipakai saat berada di cafe atau dalam perjalanan. Biasanya hadir dengan ukuran layar mulai dari 8 inci, menjalankan OS Windows XP, Vista, 7 atau bahkan Linux. Menggunakan prosesor yang lebih rendah dari notebook dan dibanderol dengan harga mulai 2 juta-an.
iPad dituduh melakukan 'kanibalisme' terhadap PC
Terkadang ada pula netbook premium dengan layar lebih besar, prosesor lebih tangguh dan, tentu saja, harga yang lebih mahal.

Dengan harga mendekati notebook sendiri, iPad justru lebih menarik perhatian dan orang-orang lebih memilih membelinya daripada meng-upgrade PC mereka.

Galaxy Tab dari Samsung
Bisa diramalkan netbook bakal semakin sulit bernafas dengan semakin maraknya gadget-gadget serupa iPad buatan vendor lain seperti Streak dari Dell, Galaxy Tab dari Samsung, serta produk yang nanti dibuat oleh HP dan RIM.

Notebook Transparan Dari Samsung

Samsung menciptakan laptop unik yang menggunakan teknologi OLED. Laptop ini apabila dalam kondisi mati, maka layar laptop ini akan transparan, dengan 40% cahaya bisa menembus dari belakang.


Saat dinyalakan, pengguna akan melihat ikon dan aplikasi di layar, sisanya anda akan mampu melihat gambar-gambar dibelakang laptop ini.

Teknologi OLED terkenal karena teknologi tersebut memberikan kemampuan dalam hal pencahayaan, tampilan gambar yang lebih jelas dan menggunakan energi lebih sedikit. Itulah sebabnya banyak perusahaan yang tertarik mengembangkannya.


Rencananya laptop ini bakal dirilis akhir 2010. Akan tetapi laptop ini menuai kritik karena menurut para kritikus anda akan merasa terganggu dengan benda-benda ataupun bayangan dari benda yang ada dibelakang layar. Selain itu, privacy orang juga terganggu karena pengguna laptop ini akan dengan gampang mengamati seseorang di depan tanpa sepengetahuan orang tersebut. Laptop dengan layar 14 inchi ini adalah prototip panel OLED transparan terlebar yang pertama kali.




Ponsel 3D Dari Samsung



VIVAnews - Untuk televisi, menurut sejumlah firma riset, tren pasar mengarah ke televisi tiga dimensi (3D). Dan, Samsung merupakan salah satu inisiatornya. Namun, menurut produsen perangkat elektronik asal Korea Selatan itu, hal itu pun akan berlaku untuk telepon selular.

Hal itu ditandai dengan diperkenalkannya ponsel 3D pertama Samsung yang merupakan ponsel pertama di dunia dengan layar 3D, yakni Samsung W960 AMOLED 3D, seperti dikutip VIVAnews dari Tech2, Senin 10 Mei 2010.

Sayang, ponsel ini kabarnya hanya akan dipasarkan di pasar Korea Selatan. Namun begitu, kemunculannya tetap revolusioner. Samsung W960 AMOLED 3D tengah dipersiapkan Samsung untuk diluncurkan dalam waktu dekat. Tak ada keterangan lebih lanjut terkait rencana distribusi oleh perusahaan ke luar Korea.

Samsung W960 AMOLED 3D merupakan ponsel pintar CDMA yang disuguhkan dengan layar AMOLED capacitive sebesar 3,2 inci beresolusi WQVGA (240x400 piksel). Ia juga dipersenjatai dengan kamera berkemampuan 3,2 MP (2048x1536 piksel) yang dilengkapi autofocus dan fungsi perekam video.

Selain disematkan DMB-T TV tuner, yang membuat ponsel 3D ini menarik adalah teknologi khusus di dalamnya yang menyajikan tampilan 3D tanpa perlu memakai kacamata khusus untuk melihatnya. Di sampin itu, Samsung melengkapi W960 dengan tombol ON dan OFF untuk mengaktivasi fungsi 3D-nya.

Di sisi konektivitas, sudah dipastikan bahwa ponsel inovatif ini dilengkapi dengan akses 3G HSDPA/HSUPA, EDGE class 10 (236,8 kbps), GPRS class 10 (32-48 kbps), Bluetooth v2.1 A2DP, dan microUSB. Sayang, ia tidak dilengkapi dengan teknologi Wi-fi.

Belum ada informasi resmi dari Samsung terkait harga dan ketersediaannya. (adi)

Mukulin Rumah Pake Roti? Inilah 6 Tradisi & Kepercayaan Unik Seputar Tahun Baru

 Ada banyak tradisi dan kepercayaan seputar tahun baru dari berbagai negara dan budaya. Kalau di daerah atau keluarga kamu tradisinya sepert...