Tampilkan postingan dengan label es. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label es. Tampilkan semua postingan

Kontes Duduk Diatas Tiang Es di Swedia


Stockholm - Enam kontesan dengan beraninya membiarkan bokong mereka mati rasa selama 48 jama diatas balok-balok es setinggi 2,5 meter, demi memenangkan kontes duduk diatas tiang es yang diadakan tahunan di Swedia.


Dua diantara pesertanya adalah wanita. Semua peserta membagi rata hadiah sebesar 20,000 kronor atau sekitar hampir 30juta rupiah pada kontes yang berakhir Sabtu lalu.

Para peserta mengatakan bukan rasa dinginnya yang paling menyiksa (-28 derajat Celcius), namun kebosanannya.

Annica Anderson yang mengoraginisir kontes tersebut telah mengadakan acara ini setiap tahun selama 12 tahun belakangan di sebuah kota kecil di Swedia bernama Vilhelmnina oleh seorang warga yang pernah mengikuti kontes serupa di Rusia.

97% Es Greenland Mencair


 Foto-foto dari satelit NASA menunjukkan lelehan terbesar sejak 30 tahun lalu.

Pada 8 Juli, 40% selimut es mencair, dan hanya empat hari kemudian meningkat menjadi 97%.

Son Ngheim dari NASA mengatakan, "Ini sungguh tidak biasa sampai-sampai awalnya saya bertanya: apakah ini benar atau kesalahan data?"

Air lelehan di dataran tinggi dengan cepat membeku kembali. Air lelehan dekat pantai ada yang tertahan oleh selimut es, ada yang bercampur ke lautan.

Masih belum jelas apakah ini memengaruhi level ketinggian air atau jumlah es yang hilang musim panas ini.

Hal ini terjadi diduga oleh karena arus udara hangat yang kuat melintasi Greenland.

Aquarium Es Di Jepang

Kori no Suizokukan atau "aquarium es" berlokasi di Kesennuma di timur laut Jepang, dan memiliki setidaknya 450 spesimen yang beku dalam es. Bermandikan cahaya biru, spesimen-spesimennya termasuk 80 spesies laut yang berbeda-beda, yang langsung dibekukan begitu diangkat dari pelabuhan Kesennuma di Samudera Pasifik.





Suhu di dalam mencapai -15 derajat Celcius, sehingga pengunjung butuh mengenakan pakaian tebal saat mengunjungi aquarium yang unik ini.

Mitos Air Dingin Menggemukkan Badan

Salah bila Anda berpikir air dingin bisa menggemukkan. Bahkan fakta yang lebih mengejutkan adalah bahwa air dingin justru dapat sedikit membantu menguruskan. Bagaimana ini bisa terjadi?

Semua makanan dan minuman yang masuk ke mulut kita, harus kita hitung dan tahu jumlah Kalorinya, apabila kita ingin mengetahui apakah makanan minuman itu akan membuat kita gemuk atau tidak. Semakin banyak Kalori yang dikandung oleh makanan minuman tersebut, semakin banyak kemungkinan kalori tersebut ditumpuk sebagai kelebihan lemak apabila tidak digunakan.

Nah, walaupun air es dan air biasa jumlah Kalorinya sama, tetapi tubuh kita memerlukan energi untuk menghangatkan air es yang masuk dari mulut ke tubuh kita (bagaimana tahunya bahwa air es tersebut dihangatkan di dalam tubuh? Jawabannya: karena anda tidak pernah menemukan air seni anda dingin seperti air es kan?). Air es dianggap suhunya 0 derajat Celsius. Harus dihangatkan sampai sekitar suhu tubuh kita yaitu 37 derajat Celsius.

Penghangatan ini memerlukan sekitar 67 Kalori untuk 2 liter/8 gelas air es yang kita minum setiap harinya (setiap hari kita dianjurkan minum air 2 liter untuk kesehatan tubuh).

Jadi, apabila Anda minum air es 2 Liter per hari, ternyata anda membuang 67 Kalori per hari.

Tetapi yang perlu Anda ingat, air es tidak baik diminum apabila Anda sedang menderita radang tenggorokan, batuk, sakit maag atau tidak enak badan. Karena air es akan merangsang kerongkongan yang meradang dan lambung yang kosong, sehingga akan memperlama proses penyembuhan radang dan memicu terjadinya sakit maag.

Mukulin Rumah Pake Roti? Inilah 6 Tradisi & Kepercayaan Unik Seputar Tahun Baru

 Ada banyak tradisi dan kepercayaan seputar tahun baru dari berbagai negara dan budaya. Kalau di daerah atau keluarga kamu tradisinya sepert...