Anjing memang hewan yang luarbiasa. Contohnya saja Dexter, seekor anjing Brittany Spaniel berusia 6 tahun yang jadi viral karena kemampuannya berjalan dengan dua kaki belakangnya. Persis seperti orang.
Foto: Dexter Dog Ouray/Instagram |
Kemampuannya ini dia kembangkan setelah dia kehilangan satu kaki depannya. Ceritanya, dulu waktu umurnya belum 1 tahun, Dexter main keluar halaman rumahnya di Ouray, Colorado. Sepertinya dia mencium bau yang membuat dia terpicu untuk mengejar.
Tapi nahasnya, sebuah mobil van lewat dan menabraknya sehingga Dexter luka parah. Dia ditemukan oleh suami pemiliknya, Tim Pasek. Mas Tim membawa Dexter ke dokter hewan. Sayangnya dokter bilang salah satu kaki depannya harus diamputasi, sementara kaki yang satu lagi rusak sangat parah dan tak mampu menopang tubuhnya.
Setelah 45 menit menjalani prosedur operasi, Dexter dapat tertolong. Tapi sejak itu, karena kedua kaki depannya sudah tidak bisa digunakan, Dexter belajar beradaptasi menggunakan dua kaki belakangnya. Jadinya dia berjalan layaknya manusia.
Awal Dexter berjalan dengan dua kakinya adalah ketika Kentee Pasek dan suaminya hendak membawa anjing kesayangan mereka ke halaman depan. Waktu itu dua bulan setelah kecelakaan dan operasi Dexter. Eh, tanpa ba-bi-bu, Dexter langsung bangkit dan berjalan ke teras dengan dua kaki belakang!
Awalnya Kentee dan suaminya takut Dexter jatuh dan terluka kalau berjalan seperti itu. "Reaksiku benar-benar kaget dan tak percaya," kata Kentee Pasek. "Aku menghubungi klinik hewan dan diputuskan bahwa Dexter lebih aman berjalan tegak kalau dia memang mau tanpa roda, daripada berjalan tegak dengan ditempelkan roda (untuk menggantikan kaki-kaki depannya)."
Paha Dexter sekarang jadi lebih besar karena menopang bobot tubuhnya. Yang mana sesuatu yang bagus dalam proses adaptasinya.
Kentee dan Tim cuma berhadap Dexter hidup lama dan bahagia, tanpa mengalami gangguan serius kedepannya. Mereka merasa beruntung memiliki Dexter dan siap menghadapi segala kemungkinan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Tulis Komentar